Asmawa Tosepu Sebut Angka Stunting di Kota Kendari Masih sangat Tinggi

  • Bagikan
Suasana kegiatan Sosialisasi Program Penanganan dan Pencegahan Stunting di Kelurahan Tobimeita, Kamis (24/11).

Kendari, sibernas.id – Penjabat (Pj) Wali Kota Kendari Asmawa Tosepu menyebut angka stunting di Kota Kendari masih sangat tinggi.

Hal itu diungkapkan saat membuka Sosialisasi Program Penanganan dan Pencegahan Stunting di Kelurahan Tobimeita, Kamis (24/11).

Dalam sambutanya, Asmawa Tosepu mengungkapkan, di era saat ini stunting menjadi masalah nasional.

“Persoalan ini sebenarnya untuk kita di Kota Kendari relatif bisa dikendalikan dan diturunkan karena sumber protein nabati untuk terhindar atau menurunkan angka stunting itu ada di sekitar kita,” katanya.

Selain itu juga, dia mengatakan angka stunting yang paling tinggi di Kota Kendari ada di Kelurahan Tobimeita kurang lebih 36,21%.

“Ini menjadi catatan penting bagi kami semua untuk melakukan upaya penurunan angka stunting, harus ada terobosan dan langkah-langkah yang berbeda dari kecamatan-kecamatan yang lain,”timpalnya.

Dikesempatan itu, dia juga berharap penuruan angka stunting di Kelurahan Tobimeita bisa menurun setelah adanya sosialisasi ini.

  • Bagikan