Kolaka Utara, sibernas.id – Penjabat (Pj) Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra) Andap Budhi Revianto melaksanakan kunjungan kerja (Kunker) di Kabupaten Kolaka Utara (Kolut). Kegiatan tersebut mencakup malam ramah tamah Hari Ulang Tahun (HUT) Kolaka Utara ke-20 tahun dan Pencanangan Data Desa Presisi (DDP) se-Sultra, Rabu (10/1/2024).
Selain itu Pj Gubernur Sultra juga mengukuhkan Enumerator desa DDP Kabupaten Kolut di Masjid Agung Lasusua. Para Enumerator desa DDP Kolut yang telah dikukuhkan akan menerima pelatihan dari tenaga ahli dari Institut Pertanian Bogor (IPB).
Andap berharap, program ini dapat berkelanjutan agar hasilnya konsisten dan bermanfaat.
Sementara itu, Pj. Bupati Kolaka Utara, Sukanto Toding menegaskan pentingnya data yang akurat untuk perencanaan pembangunan yang tepat sasaran dan efektif, terutama dalam mengatasi tantangan seperti rendahnya Sumber Daya Manusia, keterbatasan sarana dan prasarana, serta tingkat kemiskinan dan kesehatan yang memerlukan perhatian serius.
“Sejak uji coba DDP di Kecamatan Watunohu pada tahun 2023, program ini telah menghasilkan data memuaskan,”ungkapnya.
Ia menambahkan Enumerator, sebagai bagian dari relawan pemutakhiran data desa, bertanggung jawab atas penginputan data kuesioner desa, rukun tetangga, keluarga, dan individu.
“Saya harap program ini dapat menjadi landasan kokoh dalam memandu pembangunan berkelanjutan di wilayah Kolaka Utara,”harapnya.