Buka Bimtek Manasik Haji Tingkat Koltim, Kakanwil Kemenag Sultra Harap CJH Miliki Bekal Pengetahuan Sebelum Berhaji

  • Bagikan

Koltim, sibernas.id – Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kementerian Agama (Kemenag) Sulawesi Tenggara (Sultra), H. Muhamad Saleh membuka kegiatan Bimbingan Teknis (Bimtek) Manasik Haji Reguler Tingkat Kabupaten Kolaka Timur (Koltim) tahun 1445 H/2024 M, berlangsung di Masjid Jabal Nur Rate Rate Kabupaten Koltim, Senin (18/3/2024).

Hadir pada kegiatan dimaksud, Bupati Kabupaten Koltim, Abd Azis, Kabid PHU Kanwil Kemenag Provinsi Sultra, Hj. Marni, Kepala Kantor Kemenag Kabupaten Koltim, H. Kadir Azis, Ketua Tanfidziyah PWNU Sultra, KH. Muslim, Ketua FKUB Sultra, KH Ryha Madi, Ketua GP Ansor Provinsi Sultra, H. Pendais Hak serta tamu undangan.

Mengawali sambutannya, Kakanwil Kemenag Sultra Muhamad Saleh menegaskan jika pemerintah melalui Kementerian Agama siap menyukseskan penyelenggaraan ibadah haji, musim Haji 1445 H/ 2024 M. Hal ini, sejalan dengan Undang-Undang Nomor 8 tahun 2019 tentang Penyelenggaraan Haji dan Umrah, yang mencakup pembinaan, pelayanan dan perlindungan.

Dirinya mengatakan, dalam menyukseskan penyelenggaraan ibadah haji ini maka pemerintah memiliki kewajiban untuk memberikan pembinaan kepada jemaah haji secara intensif. Hal ini diwujudkan dalam bentuk pembinaan melalui bimbingan manasik haji secara intensif baik di tingkat kabupaten dan Kecamatan.

“Kita juga berharap agar jemaah haji tidak hanya sekedar mengikuti manasik yang diberikan oleh Kementerian Agama, namun juga mengakses media pendukung untuk menambah wawasan pengetahuan tentang haji sehingga menjadi sempurna dan utuh,” tuturnya.

Dirinya berharap agar Calon Jamaah Haji (CJH) mengikuti manasik secara seksama dan tuntas, sehingga dalam menjalankan rangkaian ibadah haji nantinya lebih maksimal dan memperoleh haji yang mabrur.

“Selamat mengikuti manasik dan menunaikan ibadah haji, semoga Allah melimpahkan kesehatan dan keafiatan yang sempurna, serta memberikan kemudahan dalam beribadah,” tandasnya.

Untuk diketahui, kuota haji Sulawesi Tenggara Tahun 1445 H/ 2024 M, terdiri dari 2.114 jamaah, diantaranya jamaah reguler 1.997 jamaah, lansia 101 jamaah dan PHD/KBIHU 16 orang.

  • Bagikan