Pj Bupati Konawe Harmin Ramba Meraih Anugerah Literasi Indonesia 2024

  • Bagikan

Jakarta, Sibernas.id – Harmin Ramba, Penjabat Bupati Konawe, kembali menorehkan prestasi dengan meraih Anugerah Literasi Indonesia 2024. Penghargaan bergengsi ini diberikan oleh Forum Indonesia Menulis Jakarta dalam kategori pejabat publik atas dedikasi dan peran aktifnya dalam meningkatkan literasi dan pendidikan melalui berbagai kegiatan literasi nasional.

“Saya ucapkan terima kasih atas undangan dan penghargaan ini,” ungkap Harmin Ramba. “Pemerintah Daerah Konawe selalu berkomitmen penuh untuk mendukung segala kegiatan pendidikan sebagai upaya nyata mewujudkan masyarakat Konawe yang sehat, cerdas, dan sejahtera.”

Menurut Harmin, keberhasilan ini tidak lepas dari kerjasama dan dukungan positif dari seluruh masyarakat Konawe. Oleh karena itu, ia mempersembahkan penghargaan ini untuk masyarakat tercinta.

Lebih lanjut, Harmin Ramba juga diundang untuk menerima ANUGERAH BUPATI PENGGERAK LITERASI Se-Indonesia dalam acara penganugerahan Penulis Guru Indonesia dengan tema “Tinta Karya: Anugerah Emas Karya Guru Pendidik Indonesia” yang akan diadakan di Manado, Sulawesi Utara, pada Sabtu pekan depan.

Penghargaan ini menjadi bukti nyata komitmen dan kepemimpinan Harmin Ramba dalam memajukan literasi dan pendidikan di Konawe.

Dedikasi dan usahanya dalam menyelenggarakan berbagai kegiatan literasi nasional patut diapresiasi dan diharapkan dapat terus menginspirasi pihak lain untuk turut berkontribusi dalam mencerdaskan bangsa.

  • Bagikan