Kendari, Sibernas.id – Kepala Bagian Tata Usaha (Kabag TU) Kanwil Kememag Sultra, H Muhammad Basri, mengatakan salah satu penopang dalam menjalankan aktifitas bagi ASN Kanwil Kemenag Sultra adalah mengacu pada tagline 3B (Bersama, Bersatu, Bersaudara).
“Karenanya seluruh ASN lingkup Kanwil Kemenag Sultra diharapkan agar senantiasa menjaga kebersamaan,” kata H Muhammad Basri saat menyampaikan tausiyah singkat pada kegiatan rutin Dzikir dan Doa bersama yang kembali digelar di Masjid Amal Bhakti Kanwil Kemenag Sultra, Selasa (15/2).
Selain diikuti seluruh ASN lingkup Kanwil Kemenag Sultra, Dzikir dan Doa bersama yang turut disiarkan secara virtual ini, juga diikuti ASN Kemenag kab/kota se Sultra, para penyuluh, madrasah hingga KUA se Sultra.
Muhammad Basri menegaskan, agar seluruh ASN senantiasa saling menolong dalam kebaikan. Sebagaimana firman Allah dalam Al Qur’an, pada penggalan surah Al Maidah Ayat 2, yang artinya “Dan tolong-menolonglah kamu dalam mengerjakan kebajikan dan taqwa, dan jangan tolong-menolong dalam berbuat dosa dan permusuhan. Bertakwalah kepada Allah, sungguh, Allah sangat berat siksa-Nya”.
“Maka, kita wajib menjaga kebersamaan sebagai ASN Kanwil Kemenag Sultra. Untuk mewujudkan persatuan, maka kita harus menjaga tiang-tiang penyangga dari 3B itu. Setiap kita berkewajiban membangun integritas, agar instansi Kemenag bisa tetap eksis. Sekaligus, dapat menjadi arena untuk beramal dan beribadah,” terangnya.
Karenanya, dirinya mengharapkan agar segenap jajaran ASN Kemenag Sultra untuk selalu saling mengingatkan agar tidak melakukan perilaku negatif dan bisa merusak citra Kemenag. Karena begitu Begitu banyak tugas, rintangan dan tantangan yang harus dihadapi bersama-sama.
Dikesempatan ini, Kabag TU juga menekankan agar jajaran ASN Kemenag Sultra tetap mematuhi prokes, seiring terjadinya lonjakan covid-19. Muhammad Basri meminta sosialisasi Waspada Covid-19 agar terus dilakukan, baik melalui banner, spanduk maupun imbauan di media sosial.
Diakhir kegiatan, Muhammad Basri bekesempatan menyapa seluruh peserta dzikir dan doa bersama serta mendengarkan yel-yel Kemenag Sultra Bersahabay dari Kemenag Kab. Wakatobi, MTsN 1 Buteng, Kemenag Kab. Buton Utara dan MTsN 1 Kendari.