Asrun Lio Resmi Dilantik sebagai Sekprov Sultra Definitif

  • Bagikan
Gubernur Sultra Ali Mazi saat melantik Asrun Lio sebagai Sekprov Sultra

Kendari, sibernas.id – Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra) Ali Mazi resmi melantik Asrun Lio sebagai Sekretaris Provinsi (Sekprov) Sultra definitif, di Aula Merah Putih Rumah Jabatan Gubernur Sultra, Rabu (11/1).

Dalam pelantikan tersebut, turut hadir Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Sultra, para bupati/walikota, para Sekda kabupaten/kota, Rektor Universitas Halu Oleo dan Universitas Sulawesi Tenggara, mantan Sekprov Sultra, Kepala Perwakilan BPK RI Provinsi Sultra, para Kepala OPD lingkup Pemprov Sultra, dan Kepala Kantor Wilayah Kementrian Provinsi Sultra serta pimpinan lembaga pendidikan lainnya se-Sultra.

Pelantikan Sekprov Sultra berdasarkan Surat Keputusan Presiden Republik Indonesia, nomor :166/TPA/2022 tanggal 15 Desember 2022.

Gubernur dan Ketua DPRD Sultra

Usai melantik, Gubernur Sultra Ali Mazi dalam sambutannya mengatakan, Asrun Lio yang ditetapkan sebagai Sekprov defenitif sudah tepat dan sudah sesuai mekanisme yang berlaku.

“Asrun Lio dipandang cakap dan profesional dalam melaksanakan serta menjalankan tugas baru sebagai Sekprov Sultra,”katanya.

Ia menambahkan, Sekprov harus mampu mendorong kinerja aparatur pemerintah daerah yang bersih, berwibawa dan lebih produktif demi meningkatkan kualitas pelayanan prima kepada masyarakat.

Tugas tersebut tidak mungkin dapat diselesaikan seorang diri, sehingga perlu mendapat support dari seluruh pihak, khususnya unsur pendukung utama, yakni para Asisten Sekprov dan para Kepala Biro dan OPD beserta jajarannya,”ungkapnya.

Sebelum mengakhiri sambutan, orang nomor satu di Sultra berpesan dan berharap kepada Sekprov yang baru dilantik agar dalam melaksanakan tugas. Pertama, kata dia, terus tingkatkan kedisplinan aparatur sipil negara (ASN), Kedua kembangkan system penyusunan anggaran yang berbasis kinerja, ketiga bangun pola hubungan kerja sama yang baik dengan berbagai pihak, keempat lakukan terobosan positif melalui pemikiran yang kreatif, inovatif dan sistemik untuk kepentingan organisasi dan senantiasa menjaga integritas.

Dikesempatan itu, Ali Mazi juga mengucapkan selamat kepada Asrun Lio sebagai Sekprov Sultra semoga dapat mengemban tugas dengan sebaik-baiknya  dan ucapan juga diberikan kepada panitia seleksi komisi ASN dan Tim Penilai akhir Sekda Kabinet RI.(ADV)

  • Bagikan