Sekda Konawe Sebut TPP ASN Hanya Untuk Non Guru

  • Bagikan
Sekda Konawe

Konawe, Sibernas.id – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Konawe memastikan bakal mulai menerapkan pembayaran Tambahan Penghasilan Pegawai (TPP) Aparatur Sipil Negara (ASN) tahun 2023 mendatang. Kabar itu pun menjadi angin segar terhadap ribuan ASN di Konawe.

Sekretaris Daerah (Sekda) Konawe, Ferdinand Sapan ASN di Konawe ada sekira 5000 lebih. Mereka yang akan dapat TPP berkisar pada angka 3000 lebih. Mereka adalah ASN non-guru.

Menurut Ferdinan, TPP nantinya hanya akan menyasar pegawai kantoran. Sebab, selama ini mereka tidak punya tunjangan penghasilan lainnya yang diberikan dari negara maupun daerah.

Sementara guru kata Ferdinan, rata-rata dari mereka saat ini telah mendapatkan sertifikasi. Sehingga, Pemkab Konawe akan fokus terlebih dulu memberikan TPP kepada pegawai non-guru.

“Kalau guru kan sudah ada dana sertifikasinya. Sementara yang lain belum ada,” jelasnya.

Untuk diketahui, Pemkab Konawe bakal menganggarkan TPP ASN senilai Rp35 M tiap bulannya. Besaran yang akan diterima mulai dari Rp500 ribuan hingga di atas Rp4 juta.

  • Bagikan