Peringati HUT ke-21, Perkemi Dojo SMA 7 Kendari Gelar Kejurdo

  • Bagikan
Kejurdo
Penyerahan hadiah kepada para juara Kejurdo

Kendari, Sibernas.id – Persaudaraan Shorinji Kempo Indonesia (Perkemi) Dojo SMA 7 Kendari merayakan hari ulang tahunnya yang ke-21 bertempat di SMA 7 Kendari, sekaligus menggelar kejuaraan junior antar Dojo (Kejurdo) dan latihan bersama (gashuku) se Kota Kendari, Minggu.

Kegiatan tersebut dihadiri langsung oleh Sekum Perkemi Sultra, Suleman Nur Alam, Wakil Ketua I Perkemi Sultra, Mustakrudin, Sekum Perkemi Kendari, Abdul Salam, Kepala SMA 7 Kendari, La Ode Muhamad Sauf.

Muhammad Sauf mengapresiasi kegiatan tersebut karena perayaan itu baru pertama kalinya dilakukan selama dojo SMA 7 Kendari didirikan 21 tahun silam.

“Sebenarnya hari ini saya masih belum fit, tetapi karena apresiasi saya terhadap kegiatan ini maka saya harus saksikan langsung. Yang lebih mengesankan lagi bagi saya bahwa ternyata Dojo ini sudah berusia 21 tahun dan baru kali ini diperingati,” katanya.

Sauf mengaku, kegiatan seperti itu akan menjadi agenda tahunan bagi SMA 7 kendari, dan bahkan ke depan akan dibuat lebih meriah dari hari ini.

Ia juga mengaku, bahwa olahraga Shorinji Kempo saat ini menjadi kegiatan ekstrakurikuler prioritas di SMA 7 Kendari.

“Alasannya, karena SMA 7 Kendari ini dikenal diluar sana karena olahraga Kempo. Atlet-atlet Kempo dari tempaan dan binaan Dojo SMA 7 Kendari sudah banyak yang mengharumkan nama Kendari dan Sultra secara umum diberbagai ivent,” katanya.

Sementara itu, Wakil Ketua I Perlemi Sultra, Mustakrudin, mengapresiasi semangat Dojo SMA 7 Kendari yang berusaha untuk melakukan seremonial HUT Dojo yang dirabngkaikan dengan Kejurdo serta latihan bersama atau Gashuku kenshi se Kota Kendari.

“Ini torehan sejarah awal, bahwa satu-satunya Dojo yang baru melakukan seremonial perayaan HUT nya di Sultra adalah Dojo SMA 7 Kendari. Ini momentum yang bagus, semoga dojo lain juga bisa mengikuti jejak SMA 7 Kendari untuk bisa memperingati ulang tahunnya,” katanya.

Adapun Hasil Pertandingan Antar Dojo yang digelar di SMA 7 kendari tersebut yakni untuk kategori embu tandoku putra kyu 6 sampai kyu 5 juara I adalah Alam dari Dojo SMA7 Kendari, juara II Rezky dari Dojo Mataiwoi dan juara III adalah M Pangeran dari dojo Poasia.

Untuk kategori embu tandoku putra kyu 3 sampai kyu 2, juara I adalah Akbar dari Dojo Mataiwoi, juara II adalah M Ryu dari Dojo Poasia dan juara III adalah Askira dari dojo SMA 7 Kendari.

Kategori juara embu tandoku putri kyu 6 sampai kyu 5 juara I adalah Kanza dari dojo SMA 7 Kendari, juara II adalah Defa dari Dojo SMA 7 dan juara III Alisya dari dogo SMA 7 Kendari.

Kategori juara embu tandoku putri kyu 3 sanpai kyu 2 yakni juara I adalah Rani dari Dojo Telkom, juara II adalah Ayu daeri dojo Mataiwoi dan juara III adalah Jojo dari dojo Telkom.

Untuk kategori randori putra kelas 35-40 kg juara I adalah Muh Jibran dari dojo SMA 7 Kendari, juara II adalah Radit dari dojo Poasia dan juara III bersma adalah Muh Farel dari Dojo Mataiwoi dan Muh Aklana dari Dojo Telkom.

Kemudian untuk kategori randori putra kelas 40-45 kg yang menjadi juara I adalah Hero dari dojo Poasia, juara II adalah Aldo dari dojo Mataiwoi dan juara III bersama adalah Rifki dari dojo Poasia dan Alim dari dojo SMA 7 Kendari.

 

  • Bagikan