Penjualan Megahputra Kendari Meningkat, Berikut Alasan Konsumen Memilih Suzuki XL7

  • Bagikan
XL7
Salah satu Stok suzuki XL7 di PT Megahputra Kendari

Kendari, Sibernas.id – Penjualan unit mobil Suzuki XL7 di PT Megahputra Kendari terus mengalami peningkatan dari hari ke hari bahkan sudah melampaui target penjualan bulanan.

“Target kami hanya 10 unit Suzuki XL7 selama sebulan, tetapi selama Bulan April 2021 ini, rata-rata penjualan sehari itu satu unit yabg keluar dari Showroom, sehingga otomatis target penjualan bulanan sudah terlampaui,” kata Head Promotion Suzuki Megahputra Kendari, Rahmad Ladae, di Kendari, Minggu.

Dikatakan, keberhasilan penjualan Suzuki XL7 sebagai “The New Extraordinary SUV” ini bukan tanpa alasan.

XL7 berhasil menarik perhatian pelanggan dengan tiga keunggulannya yaitu desain eksterior yang tangguh, interior yang nyaman bagi penumpang, serta berbagai fitur canggih.

“Ketiga alasan inilah yang menjadi perhatian konsumen untuk memilih Suzuki XL7,” kata Rahmad.

Secara umum kata Rahmad, desain Suzuki XL7 terbilang gagah dengan adanya muscular sweeping cross bar-front chrome grille design, bold LED headlamp with DRL dan roof rail.

“Mobil ini juga memiliki ground clearance setinggi 200 mm yang diyakini cukup untuk menjawab kebutuhan bertualang masyarakat,” katanya.

Dari segi interior kata dia, Suzuki XL7 memiliki kabin nyaman dengan warna hitam yang sporty dan armrest pada baris pertama serta kedua. Selain itu, terdapat juga audio system touch screen 8 inch, carbon fibered pattern dashboard, ventilated cup holder, serta tampilan Multi Information Display (MID) yang modern.

Beragam fitur menarik juga sudah disematkan di Suzuki XL7 seperti smart e-mirror yang merupakan spion tengah dengan fungsi untuk merekam kejadian pada sisi depan maupun sisi belakang mobil secara langsung, juga terdapat keyless push start stop button, AC digital auto climate with heater serta power outlet hingga baris ketiga.

Selain itu, Suzuki XL7 dibekali mesin K15B berkapasitas 1.462 cc dan dapat menghasilkan daya sebesar 104,7 PS pada putaran 6.000 rpm serta torsi maksimal 138 Nm pada putaran 4.400 rpm. Daya tersebut dialirkan pada transmisi manual 5-percepatan dan otomatis 4-percepatan.

Guna meningkatkan keselamatan dalam berkendara, Suzuki XL7 dilengkapi fitur ABS & ABD, dual SRS airbag, ISOFIX, Hill Hold Control (HHC), Electronic Stability Programme (ESP), sensor parkir, kamera belakang, serta kunci immobilizer. SUV ini juga berbasis platform HEARTECT yang membuat kendaraan jauh lebih ringan namun tetap kokoh dan meningkatkan performa berkendara serta efisiensi bahan bakar.

Ia meminta, konsumen yang ingin merasakan dan memiliki kenyamanan Suzuki XL7 agar datang langsung di Kantor PT MEGAHPUTRA Kendari JL Laode Hadi/Bay Pass, Bonggoeya, Wowawanggu, Wua-Wua, Kota Kendari, Sulawesi Tenggara.

“Semua varian warna tersedia. Ada warna-warna favorit seperti warna orange dan putih saat tersedia. Sehingga harapannya bisa mudik dengan menggunakan Suzuki XL7,” pungkasnya.

  • Bagikan