Jemaah Sultra Puas dengan Layanan Haji 2024, Kakanwil Kemenag Sultra Apresiasi Kinerja Petugas Haji

  • Bagikan

Kendari, sibernas.id – Rangkaian proses pelaksanaan ibadah haji telah usai, dan kini tengah memasuki fase pemulangan jemaah haji ke tanah air. Berbagai pengalaman dan kesan positif dirasakan jemaah haji selama proses penyelenggaraan ibadah haji, mulai dari pemberangkatan dan selama berada di tanah suci.

H Melki Daeng Terru Jemaah haji asal Kota Kendari Sulawesi Tenggara yang tergabung dalam kloter 28-UPG misalnya, mengaku sangat puas dengan pelayanan yang diberikan oleh pemerintah dan para petugas haji.

“Luar biasa pelayanannya, baik dari transportasi, akomodasi dan makanan. Tidak pernah ada keterlambatan soal makanan. Belum pernah ada kendala sama sekali,” ungkapnya

Menurut H Melki, layanan transportasi bagi jemaah yang ingin beribadah dan melakukan ziarah senantiasa tersedia. Demikian juga konsumsi yang disediakan tidak pernah mengalami keterlambatan. Makanan seperti bubur dan buah-buahan termasuk air minum tersedia dan tepat waktu.

Dirinya menambahkan, kesigapan para petugas haji, ketua kloter maupun tenaga kesehatan juga sangat luar biasa dan patut diacungi jempol. Semua petugas kompak memberikan pelayanan maksimal, sehingga jemaah lansia seperti dirinya merasa sangat terbantu.

“Luar biasa cepat pelayanannya. Belum selesai kami menelpon, petugas sudah tiba. Pemerintah sangat luar biasa memberikan pelayanan, termasuk jemaah murur. Semua bagus dan teratur,” lanjutnya.

Melki juga menambahkan, kondisi kamar mandi saat berada di Arafah juga sangat baik dan memadai sehingga jemaah tidak perlu berdesakan atau menunggu.

“Terimakasih kepada pemerintah Kementerian Agama dan PPIH Sultra atas pelayanan yang diberikan. Penyelenggaraan ibadah haji tahun 2024 ini memang luar biasa dan hebat sekali,” sebutnya.

Hal senada juga disampaikan jemaah lansia asal Kota Kendari lainnya, Hj. Suriyatminingsih. Menurutnya, pelayanan haji tahun 2024 sangat baik dan memuaskan.

“Saya dilayani dengan baik, yang pakai kursi roda digendong bahkan oleh 4 orang petugas sampai naik di pesawat. Saat di pesawat dilayani baik-baik. Mau buang air kecil atau apapun dilayani. Makan tidak putus, apa yang kami minta dan butuhkan semua dilayani dengan baik,” jelasnya.

Sebagai salah satu jemaah yang masuk dalam skema murur, dirinya mengaku terjamin dan nyaman selama melaksanakan ibadah haji. Menurutnya, layanan Transportasi, akmodasi, konsumsi dan kesehatan semua dengan mudah didapatkan.

Melihat tingginya kepuasan jemaah haji Sultra, Kakanwil Kemenag Sulta H Muhamad Saleh yang juga selaku Ketua PPIH Sultra sangat mengapresiasi dan berterimakasih kepada seluruh petugas dan tim kesehatan yang senantiasa menyertai dan mendampingi jemaah.

“Terimakasih kepada Menteri Agama yang sudah memberikan arahan dan bimbingan kepada kita semua sehingga penyelenggaraan haji tahun ini jauh lebih baik. Juga kepada semua petugas yang tak kenal lelah memberikan pelayanan kepada jemaah haji kita. Sehingga apa yang menjadi tagline haji yakni Haji Ramah Lansia dan Berkeadilan, dapat kita wujudkan,” pungkasnya.

Diketahui, jemaah Sultra yang tergabung dalam lima kloter yakni kloter 28, 29, 31, 33 dan 35 dijawalkan akan mulai dipulangkan ke tanah air pada 13 Juli 2024 mendatang.

  • Bagikan