Dalam patroli yang berlangsung pada malam hari ini, petugas fokus pada pengawasan kendaraan yang parkir sembarangan, pengendara roda dua yang menggunakan knalpot bising atau tidak memakai helm, serta mencegah aksi balap liar yang kerap terjadi di sepanjang Jalan Baru.
Patroli malam dipimpin oleh Ipda Syafruddin bersama Aipda Dedy Sabara, Bripka H. Husen dan Brigadir Fery Ramandani.
Selama patroli berlangsung, situasi terpantau aman dan terkendali. Tidak ditemukan insiden yang mengganggu ketertiban, dan masyarakat diimbau untuk tetap mematuhi aturan lalu lintas demi keselamatan bersama.
Pihak kepolisian akan terus meningkatkan patroli guna menciptakan kondisi yang aman dan nyaman bagi warga Kota Kendari.
Mobile patroli juga disiagakan terutama di wilayah jembatan Teluk Kendari yang rawan aksi balap liar dan tawuran antar remaja.