Kolaka, Sibernas.id – Relawan Aku Sahabat Rakyak (ASR) Kolaka terus melakukan aksi sosial yang dibarengi dengan memperkenalkan sosok Andi Sumangerukka kepada pemuda atau millenial khususnya di Kecamatan Pomalaa pada Senin (23/8).
“Kami jalin silaturahmi bersama pemuda Pomalaa di warung kopi. Berdiskusi tentang program-program ASR yang kami sedang jalankan,” kata Ketua ASR Kolaka, Indra, Selasa (24/8).
Dakam diskusi tersebut, sosok Andu Sumangerukka menjadi tofik utama yang mendapat perhatian serius dari kelangan pemuda tersebut.
“Kami juga berikan atribut ASR beruba baju kaos, kalender, dan masker. Kami juga memperkenalkan sosok Bapak Andi Sumangerukka, calon Gubernur Sultra,” katanya.
Saat diskusi kata Indra, pemuda di Pomalaa menginginkan agar Bapak Andi Sumangerukka hadir di Kolaka.
“Mereka ingin bertemu langsung dengan Bapak Andi Sumangerukka. Sosok yang selama ini dikenal peduli dengan seluruh masyarakat, utamanya milenial,” pungkasnya.