Konsel, sibernas.id – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Konawe Selatan (Konsel) menggelar Rapat Paripurna dengan agenda penetapan hasil Reses Masa Sidang I Tahun 2023, di Aula Paripurna DPRD Konsel, Senin (13/3).
Rapat Paripurna tersebut dipimpin Ketua DPRD Konsel, Irham Kalenggo dan dihadiri Asisten III Sekretariat Daerah (Setda) Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Konsel, Samsul, Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) lingkup Pemkab Konsel.
Ketua DPRD Konsel, Irham Kalenggo menuturkan semua usulan program kegiatan dalam reses dewan menyangkut infrastruktur secara umum.
Seperti, lanjut Irham, pembangunan jalan, jembatan, drainase, jalan usaha tani yang hari ini dianggap menjadi kebutuhan masyarakat.
“Begitu juga bantuan perikanan, pertanian seperti bibit, pupuk yang menjadi kebutuhan masyarakat. Begitu juga dengan pendidikan dan kesehatan semua mencakup dalam aspirasi masyarakat,”ujarnya.
Ia berharap hasil reses diimplementasikan karena reses merupakan bagian tidak terpisahkan dari pokok pikiran DPRD.
“Kita harap 60-70% dapat terakomodir. Karena penyerapan aspirasi juga menggunakan anggaran. Sehingga ada perbandingan progres aspirasi ini dalam penganggaran pemerintah daerah,” harapnya.
Sementara itu, Bupati Konsel Surunuddin Dangga dalam sambutannya yang diwakili Asisten III Setda Pemkab Konsel Samsul mengapresiasi, pimpinan dan anggota DPRD yang telah mencurahkan waktu dan pikiran dalam menyerap aspirasi masyarakat.
“Melalui paripurna ini kami menerima semua masukan dan saran hasil reses sebagai wujud partisipasi masyarakat dalam pembangunan,” ungkapnya.
Ia mengatakan, hasil reses tersebut akan dibawa ke musyawarah perencanaan pembangunan daerah (Musrenbang) di tingkat kabupaten pada Rabu (14/3).
“Hasil reses ini akan dituangkan dalam rencana kerja daerah 2024. Semoga hasil reses ini dapat membawa kesejahteraan untuk masyarakat Konsel,” ujarnya.