Sekda Kota Kendari Sambut Baik Rakerda Program Bangga Kencana BKKBN Sultra

  • Bagikan

Kendari, sibernas.id – Sekretaris Daerah Kota Kendari Ridwansyah Taridala menghadiri Rapat Kerja Daerah (Rakerda) Program Bangga Kencana dan Sekretariat Percepatan Penurunan Stunting tingkat Provinsi Sultra tahun 2024 yang diselenggarakan Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Sultra di salah satu hotel di Kota Kendari, Kamis (28/3/2024).

Rakerda tersebut dibuka langsung Asisten I Bidang Administrasi Pemerintah dan Kesejahteraan Rakyat Setda Pemprov Sultra, Suharno. Turut hadir Kepala Perwakilan BKKBN Sultra, Asmar, Forum Koordinasi Pimpinan Daerah Provinsi Sultra, Kepala Dinas dan Badan Provinsi Sultra , Para Kepala OPD-KB Kabupaten/Kota se-Sultra, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten/Kota se- Sultra , Kepala Bappeda Kabupaten/kota se- Sultra dan para Mitra Kerja dan Stakeholder dan seluruh peserta rapat tersebut.

Dikesempatan itu, Sekda Kota Kendari Ridwansyah Taridala mengatakan, Pemerintah Kota Kendari menyambut baik Rakerda yang diselenggarakan oleh BKKBN Sultra.

“Melalui kegiatan ini kita bisa sering informasi kebetulan kota Kendari diundang sebagai pembanding dan kita Kota Kendari sesuai ketentuan yang ada, kita sudah lakukan tahapan-tahapan untuk mempercepat penurunan stunting dengan melibatkan seluruh stakeholder terkait,”ujarnya, saat diwawancarai usai menghadiri Rakorda tersebut.

Stakeholder yang kita libatkan ini, sambungnya, diantaranya jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), Organisasi Profesi, Perbankan, Media dan Organisasi Masyarakat (Ormas) sesuai peran masing-masing.

“Dalam penanganan stunting ini, kita mulai dari saat seseorang akan memulai rumah tangga, karena kita bicara stunting kita tidak bisa lakukan secara parsial, sporadis dan dikotomis tapi secara konvrensif dengan melibatkan semua elemen terkait, karena kita berbicara tumbuh anak manusia sampai tiba saatnya dia bermanfaat bagi masyarakat,”jelasnya.

Menurutnya, langkah-langkah yang dilakukan oleh pemerintah Kota Kendari dalam penanganan dan penurunan stunting cukup baik dan berhasil. Pasalnya angka stunting di Kota Kendari sudah berada di angka 19 persen.

“Insyaallah, tahun 2024 ini kita targetkan turun dikisaran 14 persen sesuai target nasional,”pungkasnya.

Untuk diketahui, BKKBN Sultra memberikan piagam penghargaan kepada Kota Kendari sebagai Terbaik dalam Capaian Akseptor Peserta Baru (PB) KB MKJP Terbanyak tahun 2023.(adv)

  • Bagikan