Gubernur Pimpin Aksi Penanaman Pohon Di kawasan Kolam Retensi Boulevard Kendari

  • Bagikan
Guibernur Sultra, lakukan penanaman pohon di kawasan kolam Retensi kendari, Senin sore

Kendari, Sibernas.id – Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra), Ali mazi, memimpin aksi penamanam pohon atau pemnghijauan di kawasan kolam Retensi Boulevard Kendari, Senin (1/11) sore.

“Kolam Retensi merupakan kolam yang secara khusus dibuat untuk pengendali banjir, dengan cara kerja menampung air hujan sementara waktu dengan memberikan kesempatan untuk dapat meresap ke dalam tanah yang operasionalnya dapat dikombinasikan dengan pompa atau pintu air,” kata Ali Mazi.

Gubernur mengatakan, kolam retensi juga berfungsi untuk mencegah banjir dan kerusakan lingkungan, menjaga kualitas pasokan air tanah, meningkatkan kemampuan resapan air, serta Kolam retensi Boulevar yang indah dan tertata rapih sebagai salah satu objek wisata atau tempat rekreasi di kota Kendari.

“Pembangunan kolam retensi boulevard ini menghabiskan dana APBN sebesar Rp29 miliar dan telah selesai pengerjaannya oleh Balai Wilayah Sunga (BWS)i IV Kendari Kementrian Pekerjaan Umum yang mendapat rekomendasi dari BPBD Prov Sultra serta BPBD Kota Kendari,” katanya.

Gubernur sultra juga mengingatkan pentingnya keberadaan kolam retensi sungai wangu di jalan boulevard dengan melihat kondisi area disekitar kolam retensi ini yang terlihat cukup gundul.

“Maka sebagai bentuk perhtian pemerintah dalam mendukung fungsi kolam retensi dilaksanakan kegiatan penanaman pohon yang hari ini dilaksanakan,” katanya.

Sementara itu, Sekertaris Utama BNPB RI, Lilik Kurniawan, dalam kesempatan itu mengungkapkan syukur, di Sultra COVID-19 sudah menurun dan terima kasih kepada bapak Gubernur yang sudah melaksanakan penanggulangan bencana dengan baik.

“Penanggulangan bencana dilakukan respensif, tidak menunggu bencana terjadi baru bergerak. Gubernur sultra bersama BPBD telah merespon dan menanggulanginya sebelum bencana terjadi, katanya dan sebagai apresiasi Pemerintah Pusat yang diwakilkan BNPB RI menyematkan PIN KEHORMTAN BNPB kepada Gubernur Sulawesi Tenggara,” katanya.

Selanjutnya, Sekertaris Utama BNPB RI bersama Gubernur, Kepala kejaksaan tinggi, Kapolda Sultra, Dan lanud, Dan Lanal, Sekda Provinsi Sulawesi Tenggara, Bupati Konut, Bupati Kolaka, Sekda kab/kota, Kepala BPBD Prov. Sultra, Kepala BPBD Kota Kendari, Ka. Bpkad dan para kepala OPD lingkup Prov. Sultra, serta Anggota DPRD prov. Sultra.

 

  • Bagikan