Kotua Komisi II bersama Wakil Ketua Bapemperda DPRD Kendari Hadiri Pembukaan Turnamen Sepak Bola Walikota Cup I

  • Bagikan

Kendari, sibernas.id – Ketua Komisi II Jabar Aljufri bersama Wakil Ketua Bapemperda DPRD Kota Kendari Rajab Djinik yang juga Ketua KONI Kota Kendari menghadiri acara pembukaan Open Turnament Sepak Bola Walikota cup 1 dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-194 Kota Kendari, Rabu (23/04/2025).

Pembukaan yang digelar di Lapangan Benu-Benua ini dibuka langsung oleh Wali Kota Kendari Siska Karina Imran dan dihadiri oleh Forkopimda Kota Kendari, serta beberapa kepala OPD Lingkup Pemerintah Kota Kendari.

Dalam sambutannya, Wali Kota Kendari Siska Karina Imran menegaskan komitmen Pemerintah Kota Kendari untuk terus mengembangkan dan memasyarakatkan olahraga, khususnya sepak bola.

“Kami percaya, olahraga adalah salah satu cara mempererat persatuan dan membangun semangat positif di tengah masyarakat,” tuturnya.

Wali Kota Kendari juga menyampaikan kebanggaannya atas antusiasme yang ditunjukkan oleh seluruh peserta.

“Melihat banyaknya klub yang ikut serta, ini menjadi indikator bahwa sepak bola masih menjadi olahraga yang paling diminati oleh masyarakat Kendari,” kata Siska Karina Imran.

Turnamen ini bukan sekadar ajang kompetisi, namun juga menjadi momentum penting untuk menunjukkan potensi sepak bola lokal dan mempererat hubungan sosial antar warga.

“Turnamen ini menjadi wadah bagi anak-anak muda kita untuk menunjukkan bakat dan kemampuan mereka dalam bidang olahraga,” tambahnya.

Selain itu, Wali Kota juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah bekerja keras menyukseskan turnamen ini, mulai dari panitia, klub peserta, para wasit, hingga KONI Kota Kendari.

“Ini kerja kolektif yang patut diapresiasi,” katanya.

Sebagai event perdana, Wali Kota Cup 1 membuka harapan baru akan lahirnya turnamen-turnamen berkualitas lainnya di masa mendatang.

  • Bagikan