Muhamad Saleh Harap Pelopor Moderasi Beragama Mampu Jaga Toleransi di Tengah Dinamika Global

  • Bagikan

Kendari, Sibernas.id – Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kementerian Agama (Kemenag) Provinsi Sultra, H. Muhamad Saleh, membuka Kegiatan Orientasi Pelopor Moderasi Beragama Angkatan 3 dan Kegiatan Orientasi Pelopor Moderasi Beragama Kemasyarakat Angkatan 3 dan Angkatan 4 Tingkat Provinsi Sultra Tahun 2024, berlangsung di salah satu Hotel di Kota Kendari, Rabu (2/10/2024).

Turut hadir Kepala Pusat Kerukunan Umat Beragama Kementrian Agama RI, Muhammad Adib Abdushomad, Instruktur Nasional dan Fasilitator Pelatihan Penggerak PMB, Pejabat Administrator dan Ketua DWP Kanwil Kemenag Sultra, Kepala Kantor Kemenag Kab/Kota se Sultra, Tokoh Agama serta tamu undangan.

Dalam sambutannya Kakanwil Kemenag Sultra Muhamad Saleh mengatakan melalui Orientasi PMB ini, diharapkan para peserta dapat memperdalam pemahaman tentang pentingnya moderasi beragama serta mampu menjadi pelopor di tengah-tengah masyarakat. Perlunya memperkuat wawasan kebangsaan, mengedepankan dialog lintas agama, dan mendorong sikap saling menghormati.

“Peran kita semua sangat penting dalam mengurus utamakan moderasi beragama. Sebab, moderasi beragama adalah kunci untuk menjaga keharmonisan dan persatuan bangsa kita yang beragam,” ungkapnya.

Di tengah dinamika global dan lokal, ujar Saleh, sangat penting bagi semua pihak untuk terus menegakkan semangat toleransi, saling menghargai dan saling menghormati perbedaan sebagai bangsa yang majemuk.

“Para pelopor moderasi beragama harus menjadi contoh bagaimana keragaman tidak menjadi alasan perpecahan tetapi justru menjadi sumber kekuatan. Kedepankan dialog, bersikap inklusif dan menjadi teladan dalam menjaga harmoni dalam kehidupan beragama dan berbangsa,” imbuhnya.

Senada dengan Kakanwil, Kepala PKUB Kemenag RI, menaruh harapan besarnya kepada para peserta agar kegiatan ini dapat menjadi duta atau ambasador bagi promoting religi, yaitu menjaga kerukunan umat beragama di Sultra.

“Mari sama-sama kita menjaga kedamaian, apalagi menjelang Pilkada tahun 2024. Lets contributing to peace together,” ungkapnya

  • Bagikan