Kendari, sibernas.id – Kecamatan Wua-Wua Kota Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra) berhasil meraih juara I Lomba Kebersihan Kecamatan Tingkat Kota Kendari Tahun 2024, yang diselenggarakan oleh Pemerintah Kota Kendari dalam rangka memeriahkan peringatan HUT ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia.
Penyerahan penghargaan Lomba Kebersihan Kecamatan Tingkat Kota Kendari tersebut dilakukan langsung Sekertaris Daerah Kota Kendari Ridwansyah Taridala pada kegiatan Apel Gabungan Lingkup Pemkot Kendari di Halaman Kantor Balai Kota Kendari, Senin (19/8/2024).
Dikesempatan itu, Sekda Kota Kendari, Ridwansyah Taridala dalam sambutannya mengungkapkan rasa syukurnya atas pelaksanaan berbagai acara dalam rangka peringatan HUT ke-79 RI.
“Alhamdulilah kita telah sukses melaksanakan beberapa rangkaian acara dalam rangka peringatan HUT RI ke-79,” ujarnya.
Sementara itu, Camat Wua-Wua Zulqaidah Taridala mengatakan Lomba Kebersihan Kecamatan Tingkat Kota Kendari setiap tahun dilakukan oleh Pemerintah Kota Kendari.
“Untuk mengikuti lomba itu, kami sudah melakukan persiapan diberbagai hal, seperti pembersihan lingkungan kantor, pengecatan pagar kantor, dan pembersihan lingkungan masyarakat,”ujarnya.
“Untuk kebersihan dilingkungan perkantoran kami libatkan ASN dan non ASN dan tenaga kebersihan, sementara untuk lingkungan masyarakat kami libatkan seluruh lapisan masyarakat,”tambah dia.
Dia juga mengungkapkan bahwa sejauh ini aksi bersih-bersih Selasa dan Jumat rutin dilakukan sebagaimana arahan dan dukungan Bapak Pj Wali Kota Kendari, Muhammad Yusup.
“Ini program rutin Kecamatan Wua-Wua meliputi pembersihan drainase, perbaikan jalan dan penataan lingkungan, yang dilibatkan baik itu ASN, Non ASN, petugas Kebersihan dan masyarakat setempat,”katanya.
Lebih lanjut, ia menjelaskan, pelaksanaan aksi bersih-bersih Selasa dan Jumat ini bertujuan untuk memupuk silaturahmi dan tentunya membudayakan hidup bersih dan sehat atau kepada warga.
“Ini dalam rangka memupuk kekompakan antar warga dan pemerintah kecamatan Wua-Wua serta membudayakan hidup bersih melalui pemeliharaan lingkungan yang bersih dan sehat,”ujarnya.
Adapun Juara Lomba Kebersihan Tingkat Kota Kendari 2024 yakni, juara 1 Kecamatan Wua-Wua, Juara 2 Kecamatan Kendari, Juara 3 Kecamatan Poasia.
Juara Lomba Kebersihan Tingkat Kelurahan, Juara 1 Kelurahan Punggaloba, Juara 2 Kelurahan Mokoau, Juara 3 Kelurahan Tobimeita
Juara Lomba Kebersihan Tingkat Puskesmas, Juara 1 Puskesmas Poasia, Juara 2 Puskesmas Lepo-Lepo, Juara 3 Puskesmas Benu-Benua.
Juara Lomba Kebersihan Tingkat Sekolah Dasar, Juara 1 SD 66 Kendari, Juara 2 SD IT Al-Qalam, Juara 3 SD 31 Kendari, Juara 4 SD 39 Kendari, Juara 5 SD 23 Kendari, Juara 6 SD 1 Kendari.
Juara Lomba Kebersihan Tingkat SMP, Juara 1 SMP 2 Kendari, Juara 2 SMP 5 Kendari, Juara 3 SMP 15 Kendari.(adv)