Kendari, Sibernas.id – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Kendari, Sulawesi tenggara (Sultra) Subhan berharap Ruang Terbuka Publik Hijau Kawasan Kali Kadia, Kelurahan Bende, Kecamatan Kadia, dapat di manfaatkan secara maksimal oleh masyarakat sebagai tempat publik melakukan berbagai aktivitas.
“Mudah-mudahan kawasan Kali Kadia menjadi salah satu destinasi wisata baru untuk mempertemukan masyarakat Kota Kendari dalam melakukan kegiatan – kegiatan seperti olahraga dan kegiatan lain yang pada akhirnya bisa menciptakan silaturahmi, tempat rekreasi baru di Kota Kendari,” tutur Subhan di sela – sela launching Semarak Kemerdekaan di Kawasan kali Kadia, Jumat (4/8/23).
Ia juga berharap pengembangan dan penataan kawasan Kali Kadia ini dapat dilanjutkan dan juga kiranya Pemkot Kendari bisa merencanakan pembangunan Kali Kadia ini dari muara hingga hulu sehingga dapat menjadi satu kesatuan dalam perencanaan oleh pemerintah kota Kendari untuk di ajukan ke DPRD.
“Jadi kiranya pembangunan Kali Kadia kedepannya harus direncanakan secara keseluruhan, agar berapa biaya anggarannya yang kita butuhkan, dan jika kalau kondisi anggaran kita terbatas maka dimana yang harus kita utamakan dulu apakah jembatannya, belokannya namun yang penting ini sudah menjadi program strategis yang kita lakukan,” kata Subhan.

Selain itu kata Subhan jika dalam melakukan pembenahan kali Kadia secara keseluruhan kedepannya terdapat lahan yang dapat dijadikan kolam retensi untuk kiranya dapat dimanfaatkan guna mengendalikan arus air pada saat musim penghujan sehingga kondisi kali Kadia bersih dari pencemaran dan terbebas dari sampah serta dapat mengendalikan banjir.
“Jadi kita DPRD sangat mendukung apa yang telah menjadi rencana pemkot Kendari dan ini menjadi harapan kita bersama agar ruang – ruang publik atau kali – kali yang ada di kota Kendari ini, bisa kita tangani, bisa tertata dengan baik,” ujarnya.
Lebih lanjut Subhan mengatakan pihaknya akan terus memberikan dukungan anggaran jika pemerintah kota Kendari mengajukan anggaran untuk melanjutkan pembangunan kawasan kali kadia ini.

Sementara itu, Plt Kadis kebudayaan dan Pariwisata Kota Kendari, Herman DM, pihaknya dipercayakan untuk menata kawasan yang ada di jalan Antero hamra depan Hotel Plaza inn sepanjang 480 meter untuk menjadi kawasan wisata.
“Insyaallah kami akan tata membuat kawasan tersebut indah dan akan menjadi icon kota Kendari dan membuat nyaman masyarakat dalam beraktifitas baik menikmati wisata kuliner, olahraga dan lainnya,” kata Herman.
Herman yakin, penampakan bantaran Kali Kadia akan semakin tertata sehingga dapat menarik khususnya masyarakat Kota Kendari untuk menjadikan tempat bersantai dan menjadikan tempat wisata.

Sehingga kata dia, tidaklah berlebihan, kalau kawasan kali Kadia didedikasikan sebagai spot wisata baru.
Pasalnya, sisi Kali Kadia sudah ditata semenarik mungkin. Lengkap dengan fasilitas jogging track, lampu hias, dan railing dari besi stainlees anti karat.
“Sangat cocok digunakan untuk berolahraga atau berwisata diakhir pekan. Untuk itu kami harapkan masyarakat bisa menjaga lingkungan diseputar kali kadia. Intinya, kita ingin kasi indah tempat ini, sehingga kalau indah pasti orang akan senang untuk terus berkunjung,” katanya.(ADV)