BKKBN Sultra Gelar Rapat Pemantapan Pelaksanaan MBG Bagi Bumil-Busui dan Balita Non Paud di Sultra

  • Bagikan

Kendari, sibernas.id – Perwakilan BKKBN Provinsi Sultra baru saja melaksanakan rapat pemantapan Pelaksanaan Makan Bergizi Gratis (MBG) Bagi iby hamil (bumil), ibu menyusui (busui) dan anak usia bawah lima tahun yang tidak bersekolah pada Pendidikan Usia Dini (Balita Non Paud) di Sulawesi Tenggara.

Rapat pemantapan tersebut merupakan tindak lanjut yang kesekian kalinya dari MoU antara Kementerian Kependudukan dan Pembangunan Keluarga/BKKBN RI dengan Badan Gizi Nasional (BGN).

Rapat tersebut dihadiri langsung Kepala Perwakilan BKKBN Provinsi Sultra, Asmar, dan Koordinator Badan Gizi Nasional (BGN) Provinsi Sultra, Rivani Agnes yang juga merangkap sebagai Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Kota Kendari.

Rapat yang dilaksanakan dalam ruangan Kepala Perwakilan BKKBN Provinsi Sultra itu membahas beberapa penguatan yang harus dikerjakan sebelum program MBG bagi sasaran “non anak sekolah” antara lain Penguatan Data Sasaran.

Dalam beberapa minggu terakhir para Penyuluh KB sudah bergerak melakukan verifikasi dan validasi (verval) data sasaran dimaksud. Hasilnya ada yang sudah fix dan ditanda tangani lurah/Kepala Desa setempat dan ada juga yang masih dalam proses penyelesaian.

Hadirnya Koordinator BGN Sultra, Rivani Agnes yang didampingi SPPG Kecamatan Kadia-Kota Kendari, Maharani, dalam rapat tersebut membawa info terbaru bahwa sampai saat ini ( 22/04/25) titik/wilayah sasaran MBG yang bekerja sama dengan BKKBN di Sultra jumlahnya sudah bertambah dari 4 titik menjadi 8 titik yaitu Kota Kendari 3 titik (Mandonga, Anggilowu dan Kadia), Baubau 2 titik (Murhum dan Sorawolio), Konawe 1 titik (Tuoi/Unaaha), Kolaka Timur 1 titik (Tirawuta), dan 1 titik di Kabupaten Bombana.

Menurut Agnes, awal bulan Mei diperkirakan akan bertambah lagi 5 titik di beberapa kabupaten lain yakni di Konawe Selatan (2 titik), Wakatobi (1 titik), Konawe Utara (1 titik) dan Muna Barat (1 titik).

Dalam rapat tersebut juga disepakati akan digarap pembuatan video alur dari proses pemberian MBG yang dipusatkan di Kelurahan Mandonga Kota Kendari.

Turut hadir dalam rapat tersebut Ketua Tim Kerja Halakiemas dan jajarannya, Ketua Tim Kerja Data & dan Informasi serta Sekretaris BKKBN Sultra. (Penulis Mustakim).

  • Bagikan