Kendari, sibernas.id – Kantor Pencarian dan Pertolongan (KPP) Basarnas Kendari melakukan pencarian terhadap korban bunuh diri di Jembatan Teluk Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra) Senin (28/4/2025).
Awalnya, pada pukul 01.35 Wita Comm Centre KPP Kendari menerima informasi dari Bapak Frangky Gunawan, yang merupakan anggota Polairud Polda Sultra, melaporkan telah terjadi kondisi membahayakan manusia terhadap 1 orang yang melakukan percobaan bunuh diri di Jembatan Teluk Kendari.
Kepala KPP Kendari, Amiruddin A.S menuturkan, berdasarkan informasi tersebut diatas, pada pukul 01.45 Wita, Tim Rescue KPP Kendari diberangkatkan menuju Last Know Position (LKP), untuk memberikan bantuan SAR. Jarak tempuh LKP dari KPP Kendari sekitar 17 KM.
“Data korban yakni, perempuan bernama Riski Nurul (19), alamat Hombis, Kelurahan Lepo-Lepo, Kecamatan Baruga, Kota Kendari,” bebernya.
Unsur yang terlibat, Staf Ops KPP Kendari, Rescuer KPP Kendari, Personil KP. Penguin Mabes Polri, Polairud Polda Sultra, Polres Kendari, serta keluarga korban.
Alat yang digunakan, Rescue Car, Ambulance, Rubber Boat, KP. Penguin, Peralatan Selam, Aquaeye, Palsar Medis, Palsar Evakuasi, Peralatan Komunikasi, serta peralatan pendukung keselamatan lainnya.
“Kronologis, pada tanggal 27 April 2025 pukul 23.50 Wita, korban melakukan percobaan bunuh diri, dengan cara melompat dari Jembatan Teluk Kendari,” pungkasnya.
Hingga berita ini diterbitkan, Tim SAR masih melakukan pencarian terhadap korban.